Tampilkan postingan dengan label Daerah. Tampilkan semua postingan

Terdakwa Irjen Teddy Minahasa (Foto:Net).

JAKARTA|KEPRIAKTUAL.COM
: Mantan Kapolda Sumatera Barat, Irjen Teddy Minahasa menjalani sidang tuntutan. Jaksa meyakini Teddy bersalah dalam kasus tukar sabu barang bukti kasus narkoba dengan tawas.

"Menyatakan Terdakwa Teddy Minahasa Putra bin Haji Abu Bakar telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana," kata jaksa saat membacakan tuntutan di PN Jakarta Barat, Kamis (30/3/2023).

"Menjatuhkan pidana terhadap Terdakwa Teddy Minahasa Putra dengan pidana mati," sambung jaksa.

Jaksa meyakini tidak ada hal pembenar dan pemaaf atas perbuatan Teddy. Jaksa meyakini Teddy bersalah melanggar Pasal 114 ayat 2 UU No 35 Tahun 2009 tentang Narkotika juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP.

Jaksa meyakini Teddy merupakan pencetus awal penggelapan barang bukti sabu untuk dijual. Jaksa juga meyakini Teddy sebagai orang yang mengajak mantan Kapolres Bukittinggi AKBP Dody Prawiranegara untuk bekerja sama menukar sabu hingga menjualnya melalui Linda Pujiastuti.

Jaksa meyakini Dody telah menerima uang Rp 300 juta dari Linda dari hasil penjualan 1 Kg sabu. Jaksa meyakini uang Rp 300 juta itu telah diterima oleh Teddy dalam mata uang asing.

Hal memberatkan Teddy ialah telah menikmati keuntungan dari hasil penjualan narkotika jenis sabu, memanfaatkan jabatannya sebagai Kapolda Sumbar dalam peredaran gelap narkoba hingga berbelit-belit dalam sidang. Sementara itu, tak ada hal yang meringankan tuntutan Teddy.

Dalam kasus ini, Teddy Minahasa didakwa menawarkan, membeli, menjual, dan menjadi perantara narkotika golongan I bukan tanaman jenis sabu hasil barang sitaan seberat lebih dari 5 gram. Perbuatan itu dilakukan Teddy bersama tiga orang lainnya.

"Mereka yang melakukan, yang menyuruh melakukan, dan yang turut serta melakukan, tanpa hak atau melawan hukum menawarkan untuk dijual, menjual, membeli, menerima, menjadi perantara dalam jual beli, menukar atau menyerahkan narkotika golongan I bukan tanaman, yang beratnya lebih dari 5 (lima) gram," kata jaksa saat membacakan dakwaan di PN Jakbar, Kamis (2/2).

Tiga orang yang dimaksud adalah mantan Kapolres Bukittinggi AKBP Doddy Prawiranegara, Syamsul Maarif, dan Linda Pujiastuti. Mereka didakwa dengan berkas terpisah.

Dody dan Linda telah dituntut lebih dulu. Dody dituntut 20 tahun penjara dan Linda dituntut 18 tahun penjara.


Sumber: Detik.com



penandatanganan Komitmen Pelaksanaan Aksi Pencegahan Korupsi 2023-2024.

JAKARTA|KEPRIAKTUAL.COM: Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) melaksanakan penandatanganan Komitmen Pelaksanaan Aksi Pencegahan Korupsi 2023-2024 yang dilaksanakan di Aula Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi, Jakarta Pusat.

Komitmen bersama ini dilakukan pada Jum'at (10/3/2023), bersama dengan seluruh Tim Nasional Pencegahan Korupsi. 

Penandatanganan Komitmen Pelaksanaan Aksi Pencegahan Korupsi 2023-2024 disaksikan oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas bersama Pimpinan Lembaga Tim Nasional Strategi Nasional Pencegahan Korupsi (Stranas PK) dari BPKP RI, KPK RI dan Mahkamah Agung.

Anggota Bidang Administrasi dan Keuangan Wahjoe Triwidijo Koentjoro yang hadir dalam kegiatan ini mengatakan pihaknya bersyukur atas kepercayaan yang diberikan. Komitmen ini sekaligus menjadi cambuk bagi pihaknya dan jajaran dalam tata kelola administrasi dan keuangan BP Batam.

"Di satu sisi kita bangga tentu atas kepercayaan ini, namun di sisi lain tentu ada konsekuensi. Konsekuensinya adalah cambuk bagi kita untuk terus memperbaiki tata kelola kita. Hal ini sesuai dengan arahan Kepala BP Batam Bapak Muhammad Rudi, bagaimana sistem itu mudah dan cepat." Katanya.

"Kemudian yang ditekankan adalah bukan input dan output saja, melainkan outcome. Sehingga jelas dan terukur apa hasil dari pelaksanaan anggaran yang telah kita lakukan, dan hasil itu ada dampaknya dan dirasakan masyarakat." Tutur Wahjoe.

Komitmen ini dilakukan dalam Rangka Melaksanakan Peraturan Presiden Nomor 5 Tahun 2018 tentang Strategi Nasional Pencegahan Korupsi (Stranas PK) dan menindaklanjuti Peluncuran Aksi Strategi Nasional Pencegahan Korupsi Periode Tahun 2023-2024 pada 20 Desember 2022 lalu.

Acara ini juga diisi dengan seminar yang menghadirkan para narasumber untuk membahas fokus Penegakan Hukum dan Reformasi Birokrasi yakni Menteri PANRB Azwar Anas; Kepala Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) M. Yusuf Ateh;  Ketua Kamar Pidana Mahkamah Agung Dwiarso Budi Santiarto; dan Pimpinan KPK RI Alexander Marwata.

Menteri PANRB Azwar Anas mengatakan bahwa transformasi digital menjadi instrumen kunci pencegahan korupsi. Pihaknya meyakini dengan Birokrasi yang tersistem secara digital, mudah dan transparan menjadi katalisator mengeliminasi potensi korupsi.

"Sesuai arahan Presiden yang kita create intinya Birokrasi yang lincah, mudah dan gak ruwet. Ini yang kita harapkan dapat segera diaplikasikan oleh semua K/L dan daerah." Pungkas Azwar Annas.

Komitmen ini diikuti oleh 19 Sekretaris Jenderal dan Inspektorat Jenderal dari Kementerian dan Lembaga Pelaksana Aksi, salah satunya adalah Badan Pengusahaan Batam.

Ril/BP Batam



Rakernas SMSI. 

JAKARTA|KEPRIAKTUAL.COM: Semua perusahaan pers media siber yang tergabung dalam Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) menyatakan menolak rancangan Peraturan Presiden (Perpres) Media Berkelanjutan "Publisher Right" atau hak penerbit.

Demikian keputusan sidang Rapat Kerja Nasional (Rakernas) SMSI yang dibacakan oleh Ketua Umum SMSI Pusat, Firdaus pada Hari Ulang Tahun SMSI ke-6 di Hall Dewan Pers, Jakarta, Selasa (7/3/2023) malam.

Sidang pembahasan tentang publisher right dalam Rakernas SMSI diketuai oleh Sihono HT (SMSI Yogyakarta), Sekretaris Bustam (SMSI Papua Barat), anggota HM Syukur (SMSI Nusa Tenggara Barat), Aldin Nainggolan (SMSI Aceh), Fajar Arifin (SMSI Lampung). 

Dalam keputusan sidang menetapkan, pertama peserta Rakernas SMSI dengan tegas menolak Perpres Publisher Right yang mempersempit hak perusahaan pers kecil untuk hidup. 
Kedua, Perpres Publisher Right memperkuat hegemoni media main stream dan menutup media start up. 

Ketiga, Perpres Publisher Right menciptakan persaingan bisnis yang tidak sehat, dan bertentangan dengan semangat  undang-undang nomor 40 tahun 1999 tentang pers. 

Keempat, SMSI sebagai konstituen Dewan Pers mendesak Dewan Pers untuk tidak mengusulkan draft Perpres kepada presiden untuk mengatur tentang pers. 

Kelima, meminta Dewan Pers menjaga keberlangsungan hidup perusahaan pers kecil di Indonesia. 

Keenam, memohon Presiden Joko Widodo untuk tidak menandatangani draft Perpres Publisher Right yang diserahkan oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika atau dari siapapun. 

Ketujuh, mengimbau kepada seluruh perangkat pemerintah RI untuk tidak ikut campur dalam menelurkan regulasi terkait perusahaan pers selain yang termaktub dalam undang-undang nomor 40 tahun 1999 tentang pers. 

Kedelapan, anggota SMSI dengan tegas berkomitmen menegakkan kode etik jurnalistik dan undang-undang tentang pers, serta pedoman pemberitaan media siber. 

Dengan tegas SMSI menyatakan menolak rancangan Perpres Media Berkelanjutan Publisher Right. Keputusan ini merupakan hasil Rakernas SMSI yang dihadiri seluruh perwakilan 34 provinsi di Indonesia.


Bertentangan dengan Semangat Presiden RI

Hal yang memicu kegelisahan anggota SMSI seluruh Indonesia, sehingga merasa terganggu, dengan munculnya pasal 8 bab V ayat 1 dan 2, dalam rancangan perpres tersebut. 

Rancangan Perpres itupun bertentangan dengan semangat Presiden RI Joko Widodo yang ingin menghidupkan Usaha Mikro Kecil Menengah/ Usaha Kecil dan Menengah (UMKM/UKM) melalui usaha media sturt up yang diinisiasi oleh anak-anak muda di seluruh wilayah Tanah Air.

Berkali-kali Presiden menyampaikan komitmen tersebut, bahkan dalam event G-20 di Bali November 2022 lalu, komitmen ini ditegaskan kembali oleh Presiden Joko Widodo untuk mendorong tumbuh berkembangnya UMKM dan usaha rintisan atau start up di Tanah Air.

Sementara pasal 8 tersebut justru akan membunuh semangat itu. Dalam pandangan  SMSI, Pasal 8 Draft Perpers jelas-jelas tidak memberi ruang untuk sebagian terbesar media-media online di daerah, media-media kecil yang notabene UMKM. 

Pada Pasal 8 bab V tentang Perusahaan Pers dalam rancangan Perpres yang diajukan kepada Presiden Joko Widodo tersebut berbunyi: 
(1) Perusahaan Pers yang berhak mengajukan permohonan
kepada Dewan Pers atas pelaksanaan Tanggung Jawab
Perusahaan Platform Digital adalah Perusahaan Pers yang telah terverifikasi oleh Dewan Pers.
(2) Perusahaan Pers yang belum terverifikasi oleh Dewan
Pers dapat mengajukan permohonan verifikasi kepada Dewan Pers.

Adapun verifikasi  media oleh Dewan Pers dikhawatirkan mengganggu kemerdekaan pers di Tanah Air yang dijamin oleh Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers yang seharusnya menjadi pedoman bersama.

Hadir dalam acara HUT SMSI tersebut antara lain Ketua Komisi II DPR-RI, Ahmad Doli Kurnia Tandjung, Ketua PWI Pusat Atal S Depari, Dewan Pembina SMSI Mayjen TNI (Purn.) Joko Warsito, Sri Datuk Panglima Tjut Erwin Suparjo, Penasehat SMSI Ervik Ari Susanto, Ketua Umum Perkumpulan Pemimpin Redaksi Media Siber Indonesia Iman Handiman, Ketua Badan Siber Nasional SMSI Laksdya TNI Purn. Agus Setiadji, Wakil Ketua Dewan Pers Periode 2019-2022 Hendry Ch Bangun, serta Dewan Pertimbangan SMSI KH. M. Ma’shum Hidayatullah, Theodorus Dar Edi Yoga, dan GS Ashok Kumar. (*)


Foto BP Batam. 

JAKARTA|KEPRIAKTUAL.COM: Kantor Perwakilan Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) di Jakarta menggelar Forum Badan Koordinasi Kehumasan (Bakohumas) bertajuk “Transformasi Batam Kota Baru”, pada Kamis (23/2/2023) di Manhattan Hotel Jakarta.

Kegiatan ini diikuti lebih dari 90 peserta yang merupakan insan kehumasan Kementerian/Lembaga. 

Wakil Kepala BP Batam, Purwiyanto membuka langsung Forum Bakohumas ini. 

Dalam sambutannya, ia mengatakan kegiatan Bakohumas dilaksanakan untuk menjaga hubungan baik Kementerian/Lembaga di Jakarta dan memberikan informasi serta pemberitaan yang proporsional dan objektif mengenai Kota Batam.

Ia juga menyampaikan apresiasinya terhadap peran humas dalam perkembangan informasi pembangunan di Kota Batam.  

"Karena informasi dan komunikasi merupakan kunci keberhasilan dalam mencapai target untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi yang lebih baik," kata Purwiyanto.

Apalagi hingga Tahun 2024, di bawah kepemimpinan Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, berbagai pembangunan infrastruktur dan perbaikan pelayanan perizinan telah digesa untuk memberikan perubahan konstruktif bagi Kota Batam.

Sejumlah pembangunan tersebut antara lain, perbaikan infrasrtuktur jalan-jalan protokol, pengembangan Bandara Internasional Hang Nadim dan Pelabuhan Batu Ampar, pengembangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Terapung, pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK), perbaikan sistem Online Single Submission (OSS), dan lain sebagainya.

“Dari terobosan-terobosan tersebut, kami rasa sudah tepat rasanya jika momentum Bakohumas kali ini BP Batam mengangkat tema ‘Transformasi Batam Kota Baru’ sebagai wujud potensi investasi di Kota Batam,” ujar Purwiyanto.

Dalam kesempatan terpisah, Kepala BP Batam, Muhammad Rudi turut menyatakan dukungannya atas penyelenggaraan Bakohumas ini. 

Menurutnya, publikasi mengenai potensi investasi di BP Batam harus dimaksimalkan agar penyebaran informasi dapat dilakukan secara menyeluruh. 

“Kami akan jadikan kegiatan Bakohumas ini sebagai sarana untuk meningkatkan citra positif BP Batam melalui insan kehumasan Kementerian/Lembaga yang hadir,” ujar Muhammad Rudi. 

Forum Bakohumas ini kemudian dilanjutkan dengan paparan dari tiga narasumber, yaitu Public Relations & Business Development Manager Nongsa Digital Park, Punny Fitriani, yang menyampaikan materi mengenai pengembangan KEK Nongsa dan Nongsa Digital Park.

Kemudian dilanjutkan dengan pemaparan mengenai transformasi perizinan di Kota Batam oleh Direktur Pelayanan Terpadu Satu Pintu BP Batam, Harlas Buana.

Dan terakhir, Kepala Pusat Pengembangan KPBPBB dan KEK BP Batam, Irfan Syakir Widyasa, yang menyampaikan presentasi perkembangan terbaru dari sisi rencana pengembangan infrastruktur beserta nilai investasinya di Kota Batam.

Turut hadir dalam kegiatan, Direktur Tata Kelola dan Kemitraan Komunikasi Publik Kementerian Komunikasi dan Informasi RI selaku Ketua Pelaksana Bakohumas, Hasyim Gautama dan Kepala Kantor Perwakilan BP Batam di Jakarta, Purnomo Andiantono beserta jajaran.

(rud)


Terdakwa Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu. (Foto: Detik.com).

JAKARTA|KEPRIAKTUAL.COM: Mantan ajudan eks Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo, Bharada Richard Eliezer Pudihang Lumiu, terbukti bersalah. Eliezer dinyatakan bersalah turut serta melakukan pembunuhan berencana terhadap Brigadir N Yosua Hutabarat.

"Mengadili, menyatakan terdakwa Richard Eliezer Pudihang Lumiu terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana turut serta melakukan pembunuhan berencana," kata hakim ketua Wahyu Iman Santoso saat membacakan amar putusan di PN Jaksel, Rabu (15/2/2023).

"Menjatuhkan pidana terhadap terdakwa Richard Eliezer Pudihang Lumiu dengan pidana 1 tahun dan 6 bulan penjara," imbuhnya.

Bharada Eliezer dinyatakan bersalah melanggar Pasal 340 KUHP juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. Eliezer dinyatakan sebagai pelaku yang bekerja sama atau justice collaborator (JC).

Eliezer sebelumnya dituntut hukuman 12 tahun penjara. Jaksa meyakini Eliezer terbukti bersalah terlibat dalam pembunuhan berencana Brigadir Yosua.

Sebelum Eliezer, empat terdakwa lain telah mendengar vonis mereka, yakni:

1. Ferdy Sambo divonis mati
2. Putri Candrawathi divonis 20 tahun penjara
3. Kuat Ma'ruf divonis 15 tahun penjara
4. Bripka Ricky Rizal divonis 13 tahun penjara


Sumber: Detik.com


Terdakwa Ferdi Sambo (Foto:Net).

JAKARTA|KEPRIAKTUAL.COM: Mantan Kadiv Propam Polri Ferdy Sambo divonis bersalah melakukan pembunuhan berencana terhadap ajudannya, Brigadir N Yosua Hutabarat. Sambo divonis mati.

"Mengadili, menyatakan terdakwa Ferdy Sambo telah terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana turut serta melakukan pembunuhan berencana dan tanpa hak melakukan perbuatan membuat sistem elektronik tidak berfungsi sebagaimana mestinya secara bersama-sama," kata hakim ketua Wahyu Iman Santoso saat membacakan amar putusan di PN Jaksel, Senin (13/2/2023).

"Menjatuhkan pidana terhadap Terdakwa Ferdy Sambo pidana mati," imbuhnya.

Sambo juga dinyatakan bersalah melakukan perusakan CCTV yang berakibat terganggunya sistem elektronik dan/atau mengakibatkan sistem elektronik menjadi tidak bekerja sebagaimana mestinya.

Sambo dinyatakan bersalah melanggar Pasal 340 KUHP juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. Sambo juga dinyatakan bersalah melanggar Pasal 49 juncto Pasal 33 Undang-Undang Nomor 19 Tahun 2016 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP.

Dalam putusannya, hakim menyatakan dalih adanya pelecehan seksual terhadap istri Sambo, Putri Candrawathi, tidak memiliki bukti yang valid. Hakim juga menyatakan sangat kecil kemungkinan Brigadir Yosua melakukan pelecehan terhadap Putri yang dinilai punya posisi dominan terhadap Yosua selaku ajudan suaminya.

Hakim juga menyatakan motif dalam pembunuhan berencana terhadap Yosua tidak wajib dibuktikan. Alasannya, motif bukan bagian dari delik pembunuhan berencana.

Hakim juga menyatakan unsur dengan sengaja, unsur merencanakan, serta unsur merampas nyawa Yosua yang didakwakan terhadap Sambo telah terbukti. Selain itu, hakim meyakini Sambo menggunakan sarung tangan hitam dan ikut menembak Yosua dengan senjata jenis Glock 17.

Hakim menyatakan ada sejumlah hal yang memberatkan vonis Sambo, salah satunya perbuatan Sambo mencoreng citra Polri. Hakim menyatakan tidak ada hal meringankan bagi Sambo.

Ferdy Sambo sebelumnya dituntut hukuman penjara seumur hidup. Jaksa meyakini Ferdy Sambo terbukti merencanakan pembunuhan Yosua. Tak ada hal meringankan perbuatan Sambo.

"Menuntut supaya majelis hakim PN Jaksel yang memeriksa dan mengadili perkara ini memutuskan menyatakan Terdakwa Ferdy Sambo terbukti bersalah melakukan dengan sengaja dan dengan rencana terlebih dahulu merampas nyawa orang lain," kata jaksa saat membacakan tuntutan di PN Jaksel, Jumat (17/2).

"Menjatuhkan pidana terhadap Ferdy Sambo dengan pidana penjara seumur hidup, " imbuhnya.

Sambo diyakini jaksa melanggar Pasal 340 KUHP juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP. Sambo juga diyakini melanggar Pasal 49 juncto Pasal 33 Undang-Undang No 19 Tahun 2016 tentang Perubahan atas Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik juncto Pasal 55 ayat 1 ke-1 KUHP.

Jaksa menilai tidak ada alasan pemaaf maupun pembenar atas perbuatan yang dilakukan Sambo. Jaksa menyatakan Sambo harus mempertanggungjawabkan perbuatannya.

Sumber: Detik.com


Foto Bersama BP Batam dengan Pertamina Patra Niaga.

SEMARANG|KEPRIAKTUAL.COM: Badan Pengusahaan (BP Batam) memperpanjang kerja sama pengelolaan avtur dengan Pertamina Patra Niaga, Kamis (12/1-2023).

Hal ini ditandai dengan penandatanganan Perjanjian Sewa Menyewa Fuel Distribution System (FDS) di Bandara Hang Nadim dan Kawasan Kabil, oleh Anggota Bidang Pengusahaan BP Batam, Wan Darussalam dan Vice President Aviation Fuel Pertamina, Yosep Iswadi

Kegiatan tersebut berlangsung di Meeting Room Hotel Paragon Semarang, disaksikan oleh Pjs. Vice President Joint Terminal & Service Operation Pertamina, Rico Milza beserta jajaran; Anggota Bidang Administrasi Keuangan dan Administrasi BP Batam, Wahjoe Triwidijo Koentjoro; dan Anggota Bidang Kebijakan Strategis BP Batam, Enoh Suharto Pranoto beserta jajaran. 

Dalam kesempatan pertama, Anggota Bidang Kebijakan Strategis BP Batam, Enoh Suharto Pranoto menyampaikan apresiasinya atas perpanjangan kerja sama ini. 

Menurutnya, kerja sama ini sangat penting untuk mendukung pengembangan Bandara Internasional Hang Nadim yang saat ini dikelola oleh PT Bandara Internasional Batam (PT BIB) yang merupakan konsorsium Angkasa Pura Airports, Incheon International Airport Corporation (IIAC), dan PT Wijaya Karya (Persero). 

“BP Batam menilai kerja sama ini sangat strategis untuk menjamin ketersediaan avtur, khususnya pesawat-pesawat dengan tujuan penerbangan internasional ,” ujar Enoh

“Bila kebutuhan avtur sudah terpenuhi, diharapkan mampu menjadi jaminan bagi para pelaku usaha penerbangan di Batam,” lanjutnya. 

Selain itu, kerja sama ini juga menjadi upaya BP Batam untuk mengoptimalisasi aset yang ada. 

FDS Bandara Hang Nadim memiliki mobil tanki dan 19 hidran berkecepatan tinggi, dimana penyaluran avtur ke Bandara Hang Nadim menggunakan pipa dari Pelabuhan Kabil, Nongsa.

“BP Batam memiliki pipa dan tanki yang mumpuni untuk menampung avtur. Jadi kami berharap Pertamina Patra Niaga terus menjaga komitmennya dalam penyediaan avtur di Batam,” kata Enoh. 

Tidak hanya itu, BP Batam juga menyatakan kesediaannya untuk menjalin kerja sama baru bersama Pertamina Patra Niaga. 

“Jika ada peluang-peluang investasi yang baru, dengan tangan terbuka kami akan bahas lebih lanjut pengembangan kerja samanya,” pungkas Enoh. 

Pjs. Vice President Joint Terminal & Service Operation Pertamina, Rico Milza mengatakan kerja sama dengan BP Batam telah terjalin cukup lama. 

Meski demikian, Pertamina Patra Niaga menyampaikan komitmennya untuk terus bermitra dengan BP Batam. 

“Semoga kerja sama ini membawa manfaat bagi BP Batam dan Pertamina Patra Niaga secara umum,” harap Rico.

BP Batam


Mahasiswa KKNT-74 USU Kelurahan Teluk Karang Tebing Tinggi.

MEDAN|KEPRIAKTUAL.COM: Dalam rangka pemanfaatan hasil panen lokal di Kelurahan Teluk Karang, Mahasiswa KKNT-74 USU Kelurahan Teluk Karang Tebing Tinggi menggelar sosialisasi pembuatan BANTET (Banana nugget) dan PRANGI (Spray serai wangi).

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jum'at (9/12/2022) sekira pukul 10.00 Wib bertempat di Aula Kantor Kelurahan Teluk Karang dengan sasaran ibu PKK Kelurahan Teluk Karang.

Kegiatan sosialisasi ini dilakukan dengan mendemonstrasikan cara pembuatan BANTET dan PRANGI secara langsung di aula serta pembagian brosur cara pembuatan BANTET dan PRANGI.

Mahasiswa KKN melihat cemilan olahan pisang di Tebing Tinggi masih sangat sederhana. Pisang kebanyakan hanya diolah menjadi pisang goreng atau godog-godog saja, sehingga muncul ide membuat BANTET. 

Pisang kepok yang mudah didapat bisa dijadikan olahan makanan nugget dengan bentuk yang menarik dan ditambah berbagai macam topping yang akan menambah nilai jual. 

Tujuan sosialisasi ini yakni memberikan masyarakat ide baru dalam pemanfaatan hasil panen lokal yang mudah didapat seperti pisang kepok keling (varietas asli tebing) dan serai wangi. 

Selain itu, munculnya kasus DBD dan banyaknya penemuan jentik nyamuk Aedes yang berkemungkinan menyebarkan virus DBD di Tebing Tinggi juga menjadi latar belakang mahasiswa KKN memberikan sosialisasi pembuatan PRANGI. 

Serai wangi banyak dijumpai di pekarangan rumah warga dan pengolahannya menjadi spray anti nyamuk sangatlah mudah. 

Diharapkan dengan adanya sosialisasi ini, masyarakat jadi lebih kreatif dalam memanfaatkan hasil panen lokal. (Isp)



Foto Bersama saat Penyerahan Bantuan. 

BALI|KEPRIAKTUAL.COM: Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) resmi membuka Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di The Apurva Kempinski, Nusa Dua, Bali, Selasa (15/11). 

Direktur Utama PT PLN (Persero) Darmawan Prasodjo memastikan seluruh infrastruktur kelistrikan hingga personel telah bersiaga untuk memastikan kelancaran acara yang dihadiri para pemimpin negara anggota G20 ini dengan menghadirkan listrik tanpa kedip.

Darmawan pun memimpin langsung siaga kelistrikan dengan menyisir posko kelistrikan di posko monitoring kelistrikan di Nusa Dua, Unit Pelaksana Pengatur Beban Bali, Unit Pelaksana Pengatur Distribusi Bali, Pembangkit Listrik Tenaga Diesel Gas (PLTDG) Pesanggaran, hingga Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) ITDC I Nusa Dua. 

Dari hasil pantauan di lapangan, Darmawan menjelaskan beban puncak kelistrikan Bali saat pembukaan KTT G20 terjadi pada sekitar pukul 11.25 sebesar 833 MW.

"Dengan daya mampu listrik kami mencapai 1.422 megawatt, kami pastikan pasokan listrik guna mendukung puncak KTT G20 dalam kondisi aman, termasuk kebutuhan energi primernya seperti gas, batu bara dan juga BBM-nya itu aman," ucapnya saat meninjau posko di Nusa Dua, Selasa (15/11/2022).

Selain itu, Darmawan juga memastikan layanan bagi ratusan kendaraan listrik dari para delegasi dan peserta KTT G20 berjalan lancar. Tercatat, SPKLU yang digunakan saat ini sudah terpakai 35 persen dari total yang disediakan. 

"Melalui kerja sama dengan Paspampres, kami bersyukur alur pengisian daya kendaraan listrik dapat berjalan lancar," ucap Darmawan. 

Seperti diketahui, ada sekitar 66 SPKLU yang disiapkan PLN dan tersebar di beberapa lokasi seperti  ITDC 1 dan 2, serta di Apurva Kempinski. Selain itu, terdapat 200 _home charging_ yang siap melayani kendaraan listrik.

Darmawan juga memastikan seluruh petugas PLN akan terus melakukan siaga untuk menjaga pasokan listrik hingga gelaran KTT G20 selesai. 

Sekilas Tentang PLN

PT PLN (Persero) adalah BUMN kelistrikan yang terus berkomitmen dan berinovasi menjalankan misi besar menerangi dan menggerakkan negeri. Memiliki visi menjadi perusahaan listrik terkemuka se-Asia Tenggara, PLN bergerak menjadi pilihan nomor 1 pelanggan untuk Solusi Energi. PLN mengusung agenda Transformasi dengan aspirasi Green, Lean, Innovative, dan Customer Focused demi menghadirkan listrik untuk Kehidupan yang Lebih Baik. PLN dapat dihubungi melalui aplikasi PLN Mobile yang tersedia di PlayStore atau AppStore.

Redaksi


Jumat Curhat oleh Bupati Asahan di Mesjid Agung H. Achmad Bakrie Kisaran. 

ASAHAN|KEPRIAKTUAL.COM: Bupati Asahan H. Surya, Bsc ikuti Jumat Curhat yang dilaksanakan oleh Polres Asahan di Masjid Agung H. Achmad Bakrie Kisaran, Jum’at (04/11/2022).


Pada kegiatan ini tampak hadir Kapolres Asahan, OPD, Jajaran Polres Asahan, BKM Masjid Agung H. Achmad Bakrie Kisaran dan jamaah Masjid Agung H. Achmad Bakrie Kisaran.


Kapolres Asahan AKBP Roman Smardhana Elhaj, SH, SIK, MH dalam sambutannya mengatakan, kegiatan Jum’at Curhat yang dilakukan oleh Polres Asahan bukan hanya dilaksakan di Masjid Agung H. Acmad Bakrie Kisaran saja, tetapi kegiatan ini juga dilaksanakan oleh seluruh jajaran di Wilayah Hukum Polres Asahan dengan tujuan untuk menampung aspirasi dari Masyarakat Kabupaten Asahan.


Selanjutnya Kapolres Asahan mengatakan, menyikapi dinamika yang berkembang saat ini, terkait dengan keamanan dan ketertiban di Wilayah Kabupatan Asahan, masyarakat dapat melaporkan langsung melalui via telepon ke nomor 110 bila terjadi gangguan kamtibmas di wilayahnya.


“Beberapa hari yang lalu Polres Asahan mengamankan beberapa remaja yang terlibat tawuran, karenanya saya meminta kepada anak remaja untuk tidak mengikuti hal-hal yang dapat merugikan dan merusak masa depan”, harap Kapolres.


Selanjutnya Kapolres mengatakan bahwa Polres Asahan telah memberikan himbauan kepada sekolah-sekolah, orang tua dan guru untuk dapat menjaga serta mengawasi para anak dan remaja agar terhindar dari hal-hal yang tidak diinginkan.


Ditempat yang sama Bupati Asahan mengucapkan terimakasih kepada Polres Asahan yang telah membantu Pemerintah Kabupaten Asahan mensukseskan visi dan misi Pemerintah “Mewujudkan Asahan Sejahtera yang Relegius dan Berkarakter.


Lebih lanjut Bupati Asahan mengatakan, selama ini Polres Asahan telah berperan aktif membantu Pemerintah menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga Kabupaten Asahan tetap dalam keadaan kondusif, dan aktifitas masyarakat dapat berjalan dengan baik. (SN)



Wakil Bupati Asahan Ikuti Senam Massal. 

ASAHAN|KEPRIAKTUAL.COM: Kegiatan senam massal yang dilakukan secara rutin dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas Pemuda, Olahraga dan Parawisata Kabupaten Asahan setiap bulan pada Jum’at pertama yang diikuti oleh Unsur Forkopimda Kabupaten Asahan, ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan dan masyarakat Kabupaten Asahan bertujuan untuk membudayakan hidup sehat dengan berolahraga.


“Kegiatan yang dilakukan secara rutin ini menjadi kampanye Pemerintah Kabupaten Asahan kepada masyarakat untuk gemar berolahraga, agar masyarakat dapat menjaga kesehatan, kebugaran dalam tubuh dan menjadi gaya hidup masyarakat Kabupaten Asahan”, ucap Wakil Bupati Asahan usai mengikuti senam massal tersebut di Halaman Kantor Dinas Pemuda, Olahraga dan Parawisata Kabupaten Asahan, Jum’at (04/11/2022).


Wakil Bupati Asahan juga mengatakan kegiatan senam massal ini akan terus di lakukan setiap bulannya, karena menjadikan masyarakat Kabupaten Asahan sehat adalah salah satu program dari Pemerintah Kabupaten Asahan.


“Ayo berolahraga, jadikan tubuh sehat, agar kita dapat terhindar dari resiko penyakit. Didalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat”, ucap Wakil menutup pembicaraanya.


Kegiatan ini dilanjutkan dengan pertandingan sepakbola persahabatan antara Forkopimda dengan Kejaksaan Negeri Asahan yang dimainkan begitu apik oleh kedua tim.


Kedua tim saling berbalas gol sampai menit terakhir pertandingan, dengan skor akhir 4-3 untuk kemenangan tim Forkopimda Asahan. Asisten Pemerintahan dan Kesejahterahan Rakyat, Kadis PUTR Kabupaten Asahan, Dandim 0208/Asahan dan Kajari Asahan menjadi penyumbang gol dari Tim Forkopimda Asahan yang dalam kesempatan tersebut dikawal oleh penjaga gawang Taufik Zainal Abidin Siregar, S. Sos, M. Si yang merupakan Wakil Bupati Asahan. (SN)



Gubernur Sumut Serahkan Penghargaan Opini WTP Kepada Bupati Asahan.

ASAHAN|KEPRIAKTUAL.COM
: Penghargaan tersebut diserahkan langsung oleh Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi dalam Rakor Pemerintah Daerah dan Unit Akuntansi Pembantu Pengguna Anggaran Wilayah 2022 di Sumut, di Aula Tengku Rizal Nurdin, Kediaman Dinas Gubernur, Jalan Jend Sudirman Nomor 41, Medan, Kamis (3/11). Hadir diantaranya Pangdam I/BB, Kajati Sumut, serta perwakilan unsur Forkopimda lainnya dan para Kepala Daerah Kabupaten/Kota se-Sumut.


Dalam data yang Ia paparkan, Gubernur memperlihatkan sejak 10 tahun terakhir, jumlah Pemerintah Daerah yang meraih opini WTP beragam, naik dan sempat mengalami penurunan. Menurut Gubernur, raihan 5 kali opini WTP berturut oleh Pemerintah Daerah di Sumatera Utara bukan sesuatu yang perlu dimaknai secara berlebihan. Mengingat hal itu sudah berlangsung sejak 2012 lalu, dimana seharusnya menjadi bahan evaluasi selama hampir satu dekade untuk menyempurnakan laporan keuangan. Apalagi jika makna dari capaian itu prinsipnya adalah kewajaran.


Kemudian lanjut Gubernur, dengan kesesuaian format pengelolaan dan laporan keuangan berdasarkan aturan, tentu langkah selanjutnya adalah menselaraskannya dengan implementasi dalam menyejahterakan masyarakat. Sehingga ada evaluasi dan membuat satu daerah menjadi lebih baik dari tahun ke tahun. “Jadi kalau sudah rambu-rambu itu kita patuhi, kita jaga, tak akan kita ditangkap KPK. Pertama pengadaan barang dan jasa, kedua jangan jual beli jabatan, ketiga jangan gratifikasi, jangan suap dan jangan ada penggelembungan (anggaran). Kalau ini berjalan, semua kita mendapatkan WTP, paling tidak kita sudah pada jalurnya, baru nanti implementasinya kita jaga,” pungkasnya.


Selanjutnya, Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPb) Sumatera Utara, Kementerian Keuangan RI, Heru Pudyo Nugoroho menyampaikan bahwa tema Rakor ini adalah ‘Akuntabilitas Laporan Keuangan, Tingkatkan Kinerja, untuk Pulih Lebih Cepat dan Bangkit Lebih Kuat’. Karenanya, melalui kegiatan tersebut pihaknya mengharapkan dapat membuka wawasan sekaligus pemahaman yang komprehensif tentang apa itu akuntabilitas keuangan dan kinerja. “Sehingga terwujud satu kesatuan langkah dan sinergi kepada seluruh pengelola keuangan baik itu APBN maupun ABPD, karena lingkupnya adalah keuangan negara. Sehingga penguatan secara akuntabilitas ini perlu secara berkesinambungan terus kita tingkatkan agar pengelolaan keuangan negara dapat berkontribusi secara nyata untuk pembangunan,” jelasnya.


Sementara, bagi Pemerintah Kabupaten Asahan, capaian ini merupakan kali ke Lima bagi Kabupaten yang berada pesisir Selat Malaka tersebut berhasil mempertahankan Opini WTP tersebut secara berturut-turut sejak 2017. Atas keberhasilan tersebut Bupati Asahan H. Surya, B.Sc dalam keterangannya menyampaikan sangat bersyukur dan berterima kasih kepada semua pihak yang telah berperan aktif, sehingga diperoleh hasil yang sangat memuaskan yakni opini WTP. “Raihan ini merupakan kebanggaan bagi Pemerintah Kabupaten Asahan, terima kasih kepada seluruh pihak dan aparatur yang berperan aktif sehingga Pemkab Asahan memperoleh Opini WTP untuk yang ke lima kalinya secara berturut- turut, ” ungkap Bupati usai menerima Penghargaan.


Lebih lanjut, Bupati berharap agar seluruh OPD yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan untuk berupaya semaksimal mungkin dalam mewujudkan setiap Program Pembangunan dengan tetap mematuhi ketentuan dan peraturan yang berlaku. “saya berharap kita tetap melaksanakan tugas dengan tetap berpedoman kepada prinsip 3T (Tertib Administrasi, Tertib Anggaran, dan Tertib dalam menjalankan tugas dan selalu berusaha untuk melaksanaan anggaran dengan sebaik mungkin demi mewujudkan Masyarakat Kabupaten Asahan Sejahtera yang Religius dan Berkarakter”, pungkas Bupati yang dalam kesempatan tersebut didampingi oleh Kadis Kominfo, Ka. BPKAD, Kabag Umum dan Kabag Protokol. (SN)



Foto Bersama saat Pelepasan Kafilah MTQ KORPRI Asahan.

ASAHAN|KEPRIAKTUAL.COM: Ketua Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) Asahan Drs. John Hardi Nasution, M.Si melepas kafilah Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) KORPRI Asahan untuk mengikuti MTQ VI KORPRI Tingkat Nasional di Sumatera Barat, Kamis (03/11/2022), di Aula Kenanga Kantor Bupati Asahan.


Dalam pidatonya Ketua KORPRI Asahan yang juga menjabat sebagai Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan mengatakan KORPRI Asahan pada MTQ VI Tingkat Nasional ini mengirimkan 2 orang ASN yang akan mengikuti ajang tersebut, yakni H. Edi Sucipno S.Ag, MA Cabang Khutbah Jum’at dan Ramli, S. Ag Cabang Kaligrafi Dekorasi Putra yang keduanya berasal dari Kantor Kementerian Agama Kabupaten Asahan.


Selanjutnya John menyampaikan harapannya kepada peserta MTQ VI KORPRI Nasional yang berasal dari Kabupaten Asahan untuk mengikuti ajang ini dengan sebaik-baiknya, tidak hanya sekedar untuk turut memeriahkan saja, akan tetapi mampu mengembangkan ilmu pengetahuan dan wawasan, baik yang diperoleh dari pembinaan maupun yang diperoleh dari pengalaman, karena secara keseluruhan wawasan dan keterampilan yang diperoleh tentunya cukup berarti untuk menguasai cabang yang akan diperlombakan.


Kepada official, John berharap agar benar-benar melaksanakan amanah yang mulia ini, dibarengi dengan semangat yang tinggi serta dijiwai dengan niat ibadah dalam membimbing dan melayani keperluan peserta.


“Terakhir saya atas nama masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Asahan senantiasa berdoa, bagi saudara-saudara sebagai wakil ASN Kabupaten Asahan untuk dapat tampil dengan baik dan dapat bersaing dengan para peserta dari ASN/Kabupaten/Kota lain sehingga dapat mengukir prestasi pada ajang ini, selanjutnya saya berpesan agar dapat menjaga nama baik Kabupaten Asahan dengan berperilaku sesuai tuntunan Al-Qur’an”, ujar John.


Dikesempatan ini Ketua KORPRI Asahan memberikan uang akomodasi kepada peserta yang mengikuti MTQ VI Tingkat Nasional disaksikan pengurus KORPRI Asahan. (SN)



Kepala Dinas Koperasi Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Asahan Drs. Ilham, MM saat Meninjau Pasar Murah. 

ASAHAN|KEPRIAKTUAL.COM: Untuk menekan angka inflasi dan menjaga stabilitas harga komoditas bahan pokok, Pemerintah Kabupaten Asahan fasilitasi pelaksanaan operasi pasar reguler pada 16 titik di 13 Kecamatan yang ada di Kabupaten Asahan yakni Desa Sipaku Area, Desa Sei Lama (Kecamatan Simpang Empat), Desa Air Genting (Kecamatan Air Batu), Desa Sei Kamah II (Kecamatan Sei Dadap), Desa Meranti, Desa Gajah, Desa Suka Damai (Kecamatan Meranti), Desa Sidomulyo (Kecamatan Pulau Bandring), Desa Bagan Asahan Pekan (Kecamatan Tanjung Balai), Desa Sei Jawi-Jawi (Kecamatan Sei Kepayang Barat), Desa Sei Kepayang Kanan (Kecamatan Sei Kepayang), Desa Subur (Kecamatan Air Joman), Desa Tinggi Raja (Kecamatan Tinggi Raja), Kelurahan Sentang (Kecamatan Kota Kisaran Timur), Kelurahan Mekar Baru (Kecamatan Kota Kisaran Barat) dan Desa Rawang Lama (Kecamatan Rawang Panca Arga).

Dalam pelaksanaan operasi pasar ini Pemerintah Kabupaten Asahan bekerjasama dengan pelaku UMKM dan perusahaan yang ada di Kabupaten Asahan. Dan untuk bahan pokok yang disediakan berupa beras, minyak goreng, gula pasir, telur, sabun dan lain-lain.

Ini disampaikan oleh Kepala Dinas Koperasi Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Asahan Drs. Ilham, MM saat menyampaikan laporan kegiatan dihadapan Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Asisten Perekonomian dan Pembangunan, Kepala Desa Sipaku Area serta tamu undangan lainnya di Halaman Balai Desa Sipaku Area Kecamatan Simpang Empat, Kamis (03/11/2022).

Menutup laporannya, Ilham mengatakan kegiatan operasi pasar reguler ini dimulai pada hari ini tanggal 03 November sampai dengan 06 Desember 2022.

Sementara Bupati Asahan dalam sambutannya yang disampaikan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan Drs. H. John Hardi Nasution, MSi mengatakan kenaikkan harga BBM telah memicu kenaikan harga komoditas lain termasuk barang kebutuhan pokok sehari-hari. Lonjakan tersebut tentu akan membebani dan mengurangi daya beli masyarakat, terutama kalangan masyarakat kurang mampu.

“Melihat fenomena ini, Pemerintah Kabupaten Asahan hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memfasilitasi pelaksanaan pasar murah reguler yang tujuannya untuk memudahkan masyarakat mendapatkan bahan kebutuhan pokok dengan harga yang terjangkau”, ucap John.

Dikesempatan ini Sekda juga berpesan kepada warga masyarakat agar dapat memanfaatkan pasar murah reguler ini dengan baik, dan berbelanjalah sesuai dengan kebutuhan dan jangan berlebihan.

“Terima kasih kepada PT Bulog Sub Divre Wilayah III Asahan, PT Sintong Abadi, CV. Jampalan Baru dan para pengusaha yang telah bersedia berpartisipasi dan membantu terselenggaranya kegiatan ini”, ucap John menutup pidato Bupati Asahan sekaligus membuka kegiatan operasi pasar reguler.

Di akhir kegiatan, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan beserta rombongan melakukan peninjauan operasi pasar reguler yang berlokasi di Area Balai Desa Sipaku Area. (SN)


Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi saat Memberikan Kata Sambutan. 

ASAHAN|KEPRIAKTUAL.COM: Bupati Asahan H. Surya, BSc bersama dengan Wakil Ketua DPRD Kabupaten Asahan, Mewakili Kapolres Asahan, Mewakili Dandim 0208/Asahan dan beberapa OPD menghadiri Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi Penyerapan Anggaran APBD Pemerintah Provinsi dan Kabupaten/Kota se-Sumatera Utara (Sumut) Tahun 2022 dan Penanganan Dampak Inflasi.


Rakor ini dipimpin langsung oleh Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi dan dihadiri Forkopimda dan Kepala Daerah se-Sumut di Grand City Hall Medan, Rabu (02/11/2022).


Pada pidatonya Gubsu mengatakan, saat ini Provinsi Sumatera Utara (Provsu) masuk dalam 10 daftar daerah terbaik yang mampu mengendalikan inflasi. Dimana angka inflasi di Provsu 5,66%, sedangkan nasional pada angka 5,7%.


Edy mengatakan, posisi ini harus dapat dipertahankan dan kepada seluruh stakeholder dapat berkolaborasi untuk menjaga perekonomian di Sumut agar inflasi di Sumut dapat kita atasi.


“Adapun hal-hal yang dilakukan untuk menjaga kestabilan inflasi ini adalah melakukan rapat tiga bulan sekali bersama Kabupaten/Kota untuk membahas isu-isu terkini di sektor ekonomi dan bagaimana cara mengantisipasinya”, ucap Edy.


Selanjutnya Edy meminta kepada seluruh Stakeholder dan Kepala Daerah se-Sumut untuk bersama-sama mengantisipasi terjadinya inflasi di Sumut dan segera melakukan optimalisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) untuk mengendalikan inflasi yang terjadi di daerah.


Usai mengikuti Rakor tersebut Bupati Asahan H. Surya, BSc mengatakan, Pemerintah Kabupaten Asahan akan mengikuti arahan yang diberikan oleh Gubernur Sumatera Utara, dalam menekan angka inflasi di Kabupaten Asahan.


Bupati Asahan mengatakan Pemerintah Kabupaten Asahan melalui Dinas terkait akan terus menjaga keterjangkauan harga, daya beli masyarakat, kelancaran distribusi dan transportasi, kestabilan harga pangan dan ketersediaan bahan pangan, agar inflasi di Kabupaten Asahan dapat diatasi. Jika ditemukan adanya hambatan dalam hal tersebut, kita harus mengambil langkah untuk menjaga hal yang tidak diinginkan.


“Bukan itu saja, Pemerintah Kabupaten Asahan juga akan mengopimalkan kinerja Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kabupaten Asahan yang sudah dibentuk, sehingga dapat menyelesaikan hambatan dan permasalahan pengendalian inflasi pada di Kabupaten Asahan”, ujar Bupati sekaligus menutup pembicaraannya. (SN)



Kadis Kopdagin Asahan Ilham.

ASAHAN|KEPRIAKTUAL.COM: Gejolak kenaikan harga sangat riskan terjadi pada saat tertentu, hal tersebut terjadi karena kecenderungan naiknya permintaan, saat menjelang hari besar keagamaan nasional, pasca bencana alam maupun pandemi. Mengingat bahwa gejolak harga barang kebutuhan pokok dapat berdampak pada inflasi dan berpengaruh pada daya beli masyarakat, maka Pemerintah berkewajiban untuk menjaga stabilitas pasokan dan harga barang kebutuhan pokok. Salah satu upaya untuk menjaga agar masyarakat, tetap mampu memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan harga terjangkau adalah melalui kegiatan pasar murah.


Merujuk hal tersebut, Bupati Asahan H. Surya, B.Sc menginstruksikan kepada OPD terkait untuk memfasilitasi pelaksanaan Pasar Murah di Kabupaten Asahan. Bupati berharap melalui kegiatan ini dapat mengurangi beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok. “atas instruksi Bupati Asahan, kita akan memfasilitasi pelaksanaan Pasar Murah yang akan dilaksanakan dari awal November hingga pertengahan Desember. Setelah melakukan koordinasi dengan produsen terkait, kegiatan tersebut akan direalisasikan di 16 titik pada 13 Kecamatan se-Kabupaten Asahan, dan akan dimulai pelaksanaannya pada Kamis, (03/11/2022)”, ujar Kadis Kopdagin Asahan Ilham dalam keterangannya yang disampaikan Rabu, (02/11/2022).


Dirinya menambahkan, bahwasanya Pemerintah Kabupaten Asahan tidak memberikan subsidi bagi harga dari beberapa kebutuhan pokok yang akan dijual dalam pelaksanaan pasar murah ini. “kita tidak memberikan subsidi, hanya saja kita memotong jalur distribusi barang dengan langsung berkomunikasi dengan produsen dari beberapa bahan pokok yang ada di Kabupaten Asahan, seperti Jampalan Baru, Sintong dan pengusaha UMKM lainnya sehingga dapat dipastikan bahwa harga bahan pokok yang dipasarkan dalam pasar murah ini lebih murah dari di pasaran”, lanjut Ilham.


Labih lanjut dirinya menuturkan bahwa fasilitasi pelaksanaan pasar murah kali ini dilaksanakan sebagai bentuk pelaksanaan amanat Peraturan Menteri Keuangan RI NOMOR 134/PMK.07/2022 serta instruksi Bupati Asahan. “untuk fasilitasi pelaksanaan pasar murah kali ini, beberapa bahan pokok yang akan dijual antara lain beras, minyak goreng, telur, gula pasir dan sabun”, pungkas Ilham. (SN)



Bupati Asahan Sampaikan Jawaban atas Pandangan Fraksi-Fraksi DPRD Kabupaten Asahan. 

ASAHAN|KEPRIAKTUAL.COM
: Bupati Asahan H. Surya, BSc menjawab pemandangan umum Fraksi-Fraksi DPRD Kabupaten Asahan terhadap Nota Keuangan Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) Kabupaten Asahan tentang Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Tahun Anggaran 2023. Jawaban ini disampaikan Bupati Asahan pada Rapat Paripurna DPRD Kabupaten Asahan di Aula Rambate Rata Raya Sekretariat DPRD Kabupaten Asahan yang dipimpin oleh Wakil Ketua DPRD Kabupaten Asahan H. Benteng Panjaitan, S.H., M.Si, Selasa (01/11/2022).


Pada jawabannya Bupati Asahan mengatakan, untuk bidang ekonomi/keuangan, Pemerintah Kabupaten Asahan melalui OPD terkait, telah merencanakan program dan kegiatan yang sejalan dengan kebijakan Pemerintah Pusat diantaranya fasilitas bantuan pengembangan ekonomi kepada masyarakat miskin, fasilitas pemberian bantuan sosial kesejahteraan keluarga dan penyediaan permakanan dan penyediaan sandang bagi korban bencana daerah.


Pada bidang kesehatan, Bupati Asahan mengatakan kondisi cuaca yang berubah-ubah dan intensitas cuaca hujan yang cukup tinggi, seringkali disertai dengan menurunnya tingkat kesehatan masyarakat. Dalam kurun waktu beberapa bulan terakhir, Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan dan Rumah Sakit Umum Daerah H. Abdul Manan Simatupang mencatat adanya peningkatan jumlah penduduk yang didiagnosa terserang penyakit malaria dan Demam Berdarah Dengue (DBD).


Sebagai upaya penanggulangan dan pencegahan, Pemerintah Kabupaten Asahan telah melakukan langkah-langkah berupa, memberikan himbauan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dengan cara 3M Plus dalam penanggulangan DBD dan malaria dengan penyebarluasan informasi melalui spanduk dan baliho diseluruh Kecamatan, pemberdayaan masyarakat dengan melaksanakan penyuluhan kesehatan bersama tokoh masyarakat/desa/agama dan lintas sektor terkait dengan program 1 rumah 1 kader jumantik di tingkat Kelurahan dan Desa, menguatkan peran serta masyarakat/sekolah dan pramuka dalam berprilaku hidup bersih dan sehat sebagai upaya pencegahan dalam rumah tangga dan keluarga, pelayanan kesehatan rawat jalan dan rawat inap diseluruh puskesmas bagi pasien yang bergejala, pemberian bubuk abate kepada masyarakat.


Selanjutnya menyikapi arahan Kementerian Kesehatan RI tentang larangan penggunaan obat-obatan tertentu, kami telah memerintahkan Dinas Kesehatan untuk secara aktif memberikan informasi dan himbauan kepada pengelola Apotek, Klinik-Klinik Kesehatan, serta masyarakat luas untuk tidak menggunakan obat-obatan tersebut dan memberikan solusi pengobatan lain untuk penanganan masyarakat yang sedang sakit.


Dibidang infrastruktur, Pemerintah Kabupaten Asahan, melalui OPD terkait telah menyusun penjadwalan yang ketat dalam setiap tahapan pelaksanaan kegiatan infrastruktur, dengan harapan kegiatan dapat selesai tepat waktu dan lebih cepat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.


“Untuk menjaga kualitas proyek, kepada OPD-OPD pengelola kegiatan infrastruktur diminta untuk senantiasa melaksanakan pengawasan terhadap Kegiatan-kegiatan pembangunan infrastruktur agar dilaksanakan sesuai dengan kontrak. Inspektorat selaku Aparat Pengawas Internal Pemerintah juga diminta untuk aktif melakukan review atas setiap tahapan penyelesaian pekerjaan, sehingga sedini mungkin dapat diketahui terjadinya kesalahan dan kelemahan dalam proses pelaksanaan kegiatan tersebut. Selanjutnya dalam upaya peningkatan SDM, terhadap ASN yang terlibat dalam pengawasan proyek agar ditunjuk yang memiliki kompetensi yang sesuai dengan bidangnya”, ucap Bupati.


Menutup pidatonya Bupati mengatakan kami mengakui bahwa masih banyak harapan-harapan masyarakat yang belum tersahuti dengan baik. Masih banyak jalan-jalan yang belum dapat dilintasi dengan nyaman. Masih banyak fasilitas pendidikan dan fasilitas kesehatan yang kurang memadai. Efisiensi di segala aspek telah kita lakukan untuk pemenuhan kewajiban belanja yang menjadi tanggung jawab Pemerintah Daerah. Sekali lagi, kami mohon kesediannya Anggota Dewan yang Terhormat untuk bersama-sama dapat menyiasati keterbatasan anggaran ini, agar menjadi anggaran yang efektif dan produktif.


Tampak hadir Wakil Ketua DPRD Kabupaten Asahan, Anggota DPRD Kabupaten Asahan, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Para Asisten, Staf Ahli Bupati Asahan, OPD dan tamu undangan lainnya. (SN)



Bupati Asahan Tandatangani SK Pelantikan Pejabat Administrator, Pengawas dan Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat.

ASAHAN|KEPRIAKTUAL.COM: Bertempat di Aula Melati Kantor Bupati Asahan, Bupati Asahan H. Surya, BSc melantik 29 orang Pejabat Administrasi, 36 orang Pejabat Pengawas dan 19 orang Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan, Selasa (01/11/2022).

Pelantikan ini berdasarkan Surat Keputusan Bupati Asahan Nomor 112-BKPSDM-Tahun 2022 tentang Pemberhentian, Pemindahan dan Pengangkatan Pegawai Negeri Sipil Dari dan Dalam Jabatan Administrator dan Jabatan Pengawas di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan dan Surat Keputusan Bupati Asahan Nomor 112.1-BKPSDM-Tahun 2022 tentang Pemberhentian, Pemindahan dan Pengangkatan Pegawai Negeri Sipil yang Diberi Tugas Tambahan Sebagai Kepala Pusat Kesehatan Masyarakat di Lingkungan Dinas Kesehatan Pemerintah Kabupaten Asahan.

Bupati Asahan pada pidatonya menyampaikan beberapa pesan kepada Camat yang baru dilantik dan Camat yang mengalami mutasi agar segera beradaptasi dengan selalu memperhatikan apa yang menjadi tugas pokok dan fungsi saudara selaku Camat. Kemudian bekerja keras dengan sepenuh hati dan jangan banyak mengeluh.

Selanjutnya Bupati berpesan, harus mampu meningkatkan kesadaran masyarakat agar senantiasa menjaga lingkungan baik secara pribadi dilingkungan tempat tinggalnya, kantor maupun lingkungan tugas melalui kegiatan gotong royong, hal ini harus menjadi perhatian serius bagi para Camat mengingat saat ini adalah musim penghujan, dimana potensi banjir sangat besar.

Kepada para Sekretaris Perangkat Daerah, Bupati Asahan mengatakan, saudara merupakan Pejabat Pemberi Informasi dan Dokumentasi (PPID) pada perangkat daerah saudara. Diharapkan saudara dapat menyajikan keterbukaan informasi publik dengan berpedoman pada daftar informasi publik yang sudah diatur dalam Perundang-Undangan yang berlaku. Disamping itu, saudara merupakan pelayan pada Pimpinan dan koordinator bagi bidang-bidang.

Lebih lanjut Bupati Asahan mengingatkan kepada para Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas yang lain, saudara merupakan Pejabat Teknis diunit kerja masing-masing, bantu Pimpinan Unit saudara dengan penuh loyalitas, ikhlas penuh dedikasi.

“Kepada Kepala Puskesmas saya berpesan, agar saudara/saudari melakukan inovasi untuk mengejar target penurunan kasus stunting. Serta segera melakukan monitoring perihal kewaspadaan terhadap gangguan gagal ginjal akut progresif atipikal pada anak yang saat ini tengah merebak. Jalin kerja sama dengan unsur di Kecamatan dan lakukan langkah-langkah yang diperlukan untuk pencegahan terjadinya kejadian tersebut. Selanjutnya bekerjalah sesuai dengan kewenangan masing-masing profesi, dan memperhatikan standar pelayanan”, pesan Bupati Asahan.

Kepada para Lurah baru yang dilantik, Bupati Asahan juga berpesan, untuk memahami bahwa salah satu fungsi Lurah adalah mendekatkan rentang kendali pelaksanaan Pemerintahan dengan mengedepankan prinsip efisiensi dan pelayanan, jaga keamanan dan ketertiban lingkungan kelurahan masing-masing, jalankan tugas dengan baik, dan bisa menjalankan visi dan misi Bupati/Wakil Bupati Asahan dan yang terakhir lakukan kegiatan gotong royong, pantau saluran drainase dan parit-parit yang mungkin tersumbat agar mengurangi resiko terjadinya banjir, karena pada bulan ini curah hujan cukup tinggi.

Menutup pidatonya Bupati Asahan mengingatkan kepada para pejabat yang baru dilantik untuk tetap mempedomani 3T (Tertib dalam Administrasi, Anggaran, Bertugas) dalam melaksanakan setiap tugas pokok dan fungsi.

“Dengan mempedomani 3T tersebut, kami berharap dapat meningkatkan kepercayaan masyarakat kepada Pemerintah Kabupaten Asahan terutama kepada Perangkat Daerah yang menanggani bidang pelayanan dan yang bersentuhan langsung dengan masyarakat”, tutup Bupati Asahan.

Dikesempatan ini para pejabat yang dilantik diberikan tausiyah agama oleh Al-Ustadz Ahmad Qosyim Marpaung yang mengatakan jabatan itu adalah amanah, diharapkan jabatan yang diamanahkan ini dapat meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT.

Tampak hadir Wakil Bupati Asahan, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, Para Asisten, Staf Ahli Bupati Asahan, OPD, Camat se-Kabupaten Asahan, Ketua TP. PKK Kabupaten Asahan beserta pengurus, Ketua Dharma Wanita Persatuan Kabupaten Asahan dan tamu undangan lainnya. (SN)


Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda di Kabupaten Asahan. 

ASAHAN|KEPRIAKTUAL.COM: Pemerintah Kabupaten Asahan menggelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-94 di Halaman Kantor Bupati Asahan, Jum’at (28/10/2022).

Peringatan Hari Sumpah Pemuda ini dipimpin langsung oleh Bupati Asahan H. Surya, BSc dan diikuti Wakil Bupati Asahan, Dandim 0208/Asahan, Danlanal TBA, Kajari Asahan, Kapolres Asahan, Ketua PN Kisaran, Ketua PA Kisaran, Mewakili Danyon 126/KC, Sekretaris Daerah Kabupaten Asahan, OPD, ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Asahan, OKP, Mahasiswa dan Pelajar.

Dalam amanatnya Bupati Asahan membacakan pidato Menteri Pemuda dan Olahraga RI Zainudin Amali. Beliau mengatakan pemuda hari ini adalah tokoh-tokoh yang akan berperan pada masa yang akan datang. Apa yang dilakukan oleh pemuda di masa sekarang juga menjadi penentu kemajuan Bangsa Indonesia di masa yang akan datang. Mandat pemuda saat ini adalah menjadikan nilai-nilai persatuan di atas segala-galanya. Memandang keberagaman sebagai anugerah yang berharga untuk dirangkai menjadi kekuatan yang luar biasa menggapai kejayaan Indonesia. Pemuda bukan hanya menjadi pelaku penting membangun ketangguhan bangsa dalam mewujudkan visi besar Indonesia Emas 2045, tetapi juga menjadi tulang punggung untuk kejayaan bangsa sepanjang masa.

“Jika kita melihat kondisi pemuda Indonesia saat ini, maka terdapat optimisme yang penuh harapan, di samping masih terdapat beberapa tantangan yang tidak ringan. Kita patut bersyukur, melihat pemuda Indonesia telah menunjukan banyak capaian prestasi diberbagai bidang yang membanggakan, baik pada level nasional maupun pada level internasional. Hal ini menjadi modal untuk membangun keunggulan Indonesia di masa yang akan datang, namun kita juga khawatir bahwa pemuda Indonesia masih menghadapi ancaman pembangunan dan keterpurukan dalam tindakan destruktif yang tidak menguntungkan,” ujarnya.

Beliau juga mengatakan, terhadap situasi tersebut, maka upaya pemberdayaan dan pengembangan pemuda menjadi kreatif, inovatif, kolaboratif dan mandiri serta berkarakter mulia perlu dikembangkan, agar pemuda dapat menghadapi situasi yang tidak menguntungkan dan mampu mencapai prestasi tinggi.

Oleh karena itu, pada kesempatan yang baik ini bermula dari titik nol Ibu Kota Nusantara, kami mengajak seluruh elemen bangsa menghimpun kekuatan dan semangat untuk bergerak, mendorong pemuda Indonesia untuk mengembangkan berbagai potensi yang ada demi membangun kejayaan sepanjang masa. Kerja-kerja kolaboratif antar pihak perlu dikembangkan, karena upaya pembangunan pemuda tidak bisa dilakukan secara sendiri-sendiri atau parsial. Pembangunan kepemudaan membutuhkan orkestrasi yang sinkron dan harmoni.

Mengakhiri amanatnya beliau mengatakan, marilah kita jadikan momentum Peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-94 ini sebagai momentum untuk meningkatkan semangat kita bersama membangun bangsa. Semoga Tuhan YME, Allah Yang Maha Kuasa memberikan kekuatan kepada kita bersama untuk mampu mengembangkan persatuan bangsa dan mengapai cita-cita kejayaan Indonesia. (SN)


Foto Bersama Bupati Asahan. 

ASAHAN|KEPRIAKTUAL.COM: Bupati Asahan diwakili Asisten Pemerintahan Buwono Prawana, SIP, M.Si bersama Ketua TP. PKK Kabupaten Asahan Ny. Hj. Titiek Sugiharti Surya, Wakil Ketua TP. PKK Ny. Yusnila Indriati Taufik beserta pengurus menghadiri pelaksanaan Pengobatan gratis oleh Bakti Kesehatan Bermartabat (BKB) Provinsi Sumatera Utara Dalam Rangka Hari Kesehatan Nasional ke -58 bertempat di UPTD Puskesmas Hessa Air Genting, Jumat (28/10/2022).

Tampak hadir dalam acara Tim Satgas BKB Provsu Brigjend TNI (Purn) dr. Harry Yusmanadi, Tim BKB Provinsi Sumatera Utara, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan, Para Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama serta Tamu Undangan lainnya.

Tim Satgas BKB Provsu Brigjend. TNI (Purn) Harry Yusmadani dalam sambutannya menyampaikan kegiatan ini dilaksanakan selama satu hari dan akan memberikan layanan kesehatan berupa Pengobatan Gratis meliputi Sunatan Massal, Operasi bibir sumbing.

“Target kita, akan memberikan layanan Sunatan Massal kepada 86 Orang, layanan Operasi Bibir Sumbing untuk 3 Orang dan Pengobatan Gratis kepada masyarakat,” ungkapnya.

Sementara itu Bupati Asahan dalam sambutannya yang dibacakan Asisten Pemerintahan Buwono Prawana, SIP, M.Si manyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada TIM BKB Provinsi Sumatera Utara yang telah melaksanakan kegiatan pengobatan gratis di wilayah Kabupaten Asahan, kegiatan seperti ini diharapkan akan terus berlanjut demi meningkatkan kualitas kesehatan masyarakat khususnya di Kabupaten Asahan.

Untuk kondisi saat ini, lanjut Buwono tantangan di bidang kesehatan semakin kompleks dan perlu penanganan yang lebih serius, untuk itu melalui kegiatan pengobatan gratis yang dilaksanakan Tim BKB Provsu yaitu operasi bibir sumbing, sunatan massal, pengobatan gratis, jelas akan memberikan dampak positif untuk terbangunnya kondisi kesehatan yang lebih baik di tengah masyarakat. (SN)


Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.