DP3AP2KB Kabupaten Natuna Lakukan Sosialisasi SSK Jalur formal

Sosialisasi SSK Jalur Formal. 

NATUMA|KEPRIAKTUAL.COM: Sosialisasi Sekolah Siaga Kependudukan (SSK) jalur formal yang digelar oleh Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kabupaten Natuna, secara resmi dibuka Bupati Natuna, Wan Siswandi yang diwakili oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Khaidir SE. di Ruang Pertemuan Natuna Hotel, Kabupaten Natuna, Kamis pagi (10/3/2022).


Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Khaidir SE dalam kata sambutan mengatakan, berbagai isu kependudukan menjadi tantangan dalam pembangunan berkelanjutan di Indonesia dintaralain, jumlah penduduknya sangatlah pesat, meningkatnya arus migrasi dan besar jumlah penduduk usia muda.


"Oleh karnaya, ini merupakan tantangan menyiapkan penduduk usia muda, agar menjadi sumberda daya yang produktif dan berguna bagi bangsa dan negara," ungkapnya. 


Sementara Kepala DP3AP2KP Kabupaten Natuna, Sri Riawati, menyebutkan tujuan sosialisasi ini dilakukan untuk memberikan pedoman bagi para tenaga pengelola dan pelaksana pendidikan kependudukan.


Sri Riawati memaparkan, kegiatan ini diselenggarkan pada hari ini berdasarkan peraturan Undang-undang nomor 52 tahun 2009, tentang perkembangan kependudukan dan pembangunan keluarga. Peraturan Pemerintah nomor 87 tahun 2014, tentang perkembangan kependudukan pembangunan keluarga dan keluarga berencana. Peraturan Kepala BKKBN nomor 72/PER/B5/2011, tentang organisasi dan tata kerja badan kependudukan dan keluarga berencana Nasional.


Seperti diketahui, peserta yang mengikuti kegiatan tersebut merupakan dari sekolah-sekolah yang ada di Kabupaten Natuna diantaranya, kepala sekolah jenjang pendidikan RA/TK, SD/MI, SMP/MTs dan SMA/MAN dengan jumlah 17 orang. Bagian kurikulum dari Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Natuna dan sekolah jenjang pendidikan SD/MI, SMP/MTs, SMA/MA berjumlah 15 orang.


Ketua komite pada jenjang pendidikan SD/MI,SMP/MTs dan SMA/MA berjumlah 15 orang. Pembina PIK-R jenjang pendidikan SMA 2 orang. Sub Koordinator dan staf bidang pendalian penduduk dan KB berjumlah 5 orang.


"Narasumber kita kali ini dari Perwakilan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Provinsi Kepulauan Riau," paparnya. 


(IK)

Tags


Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE. #MariBijakBerkomentar.



Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.