Pordasi Galus Bagikan 100 Paket Sembako Kepada Masyarakat

Pordasi Galus Bagikan Sembako Kepada Warga. 

GAYO LUES KEPRIAKTUAL.COM: Olahraga berkuda rupanya cukup Populer di Kabupaten Gayo Lues. Salah satu komisi dalam olahraga berkuda yang sangat digemari masyarakat disana adalah pacuan. Hingga saat ini antusias masyarakat yang namanya pacuan kuda masih sangat tinggi. 

Untuk itu, Persatuan Olahraga Berkuda (Pordasi) Gayo Lues mengadakan Bakti Sosial (Baksos) serta Vaksinasi Covid 19.Dalam Baksos tersebut Pordasi menyediakan 100 paket sembako untuk diserahkan ke pada masyarakat. 

"Kegiatan itu diselenggarakan selama dua hari terhitung mulai Tanggal 25 hingga Tanggal 26 September 2021," kata Ketua Pordasi Galus, Anuar di Stadion Buntul Nege pada Sabtu (25/09/2021) Siang. 

Menurut Anuar, tujuan Pordasi Galus membagikan sembako ini tak lain untuk membantu masyarakat dalam masa Pandemi Covid 19. Jadi bagi masyarakat yang memasuki Stadion Buntul Negeri diwajibkan mematuhi protokol kesehatan (Prokes) dan Pordasi Galus juga memberikan Masker kepada masyarakat yang tidak memakai Masker.

"Kita juga membuka Posko Vaksinasi kepada masyarakat yang memasuki Stadion yang melibatkan Dinas Kesehatan selama proses Vaksinasi berjalan,mari sama - sama kita patuhi Proses serta kita lakukan Vaksinasi demi memutuskan mata rantai Cavid 19 ini," sebutnya.

Pembagian Sembako kepada masyarakat tersebut turut disaksikan oleh Ketua DPRK Galus H. Ali Husin, SH, Sekda Galus Ir, H. Rasidin Porang, Kapolres Galus AKBP, Pol. Carlie Syahputra Bustamam, Dandim 0113 Galus dan Kajari Galus. (MK)
Tags


Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE. #MariBijakBerkomentar.



Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.