![]() |
Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Kepri Berdoa Sebelum Mendaftar ke KPU Kepri. |
Pendaftaran ke kantor KPU Kepri tersebut, Kedua pasangan yang didampingi tim relawan dan partai pengusung PDI Perjuangan, Gerindra dan PKB. Pasangan Sinergi Kepri ini pun telah memasuki tempat pendaftaran. Sebelum masuk keruang pendaftaran, pihak KPU melalukan cek suhu tubuh kepada kedua Paslon dan pendukung.
Pantauan awak media, pihak KPU Kepri dalam menyelenggarakan pendaftaran tersebut tetap mematuhi protokol kesehatan. Setiap yang hadir diwajibkan untuk mencuci tangan, di tubuh dan masker.
Dalam pendaftaran yang dilakukan Soerya-Iman. Tampak hadir juga para pengurus partai koalisi, yakni PDI-P, Gerindra, PKB dan partai Gelora, serta relawan dan pendukung Paslon SOERYA-IMAN.
Sampai saat ini, kedua Paslon ini masih mendengarkan berbagai penjelasan dari Ketua KPU Kepri, Sriwati, SE, MM.
Paslon Soerya-Iman sebelum berangkat menuju KPU Kepri. Keduanya mengikuti kegiatan bersama para partai koalisi. Tepatnya dikediaman sekretaris DPD PDI-P Kepri, Lis Darmansyah.
Redaksi