Kunjungan Silaturahim Panwaslu Kecamatan Serasan Disambut Baik Kapolsek

Kunjungan Panwaslu Kecamatan Serasan ke Polsek Serasan. 

NATUNA|KEPRIAKTUAL.COM: Panwaslu Kecamatan Serasan lakukan kunjungan atau bersilaturahim dengan Polsek Serasan. Kunjungan kordinasi tersebut disambut baik oleh Kapolsek Serasan IPTU A. Malik Mardiansya S.E, Rabu (7/12-2022).

Hadir dalam kegiatan koordinasi, Kapolsek Serasan, Bhabinkamtibmas Polsek Serasan, Ketua Panwas Kecamatan Serasan, Hailani, Candra Fianda Anggota Panwas, Muhd.Khaidir Anggota Panwas, Halimi Sekretariat, Tommy staff panwas, S. Riduwan Keamanan.

Ketua Panwaslu Kecamatan Serasan Hailani menyampaikan, koordinasi dan silaturahmi terkait terpilihnya sebagai anggota Panwaslu Kecamatan Serasan yang siap mengawasi dan mengawal pelaksanaan pemilihan tahun 2024.

"Panwaslu Kecamatan Serasan meminta kerjasama Polsek Serasan turut serta mengawasi pelaksanaan pemilu tahun 2024," kata Hailani.

Atas kunjungan Panwaslu Kecamatan Serasan, Kapolsek Serasan IPTU A. Malik Mardiansya mengucapkan terimakasih kepada Panwaslu Kecamatan Serasan yang telah melaksanakan koordinasi dan silaturahmi ke Mako Polsek Serasan.

"Polsek Serasan siap menjaga sinergitas serta siap menjaga situasi di wilayah hukum Polsek Serasan supaya aman dan kondusif menjelang Pemilu tahun 2024. Dan siap menjaga keamanan masyarakat Kecamatan Serasan menjelang Pemilu 2024 yang jujur dan adil," ujarnya.


Redaksi
Tags


Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE. #MariBijakBerkomentar.



Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.