Piket Patroli Batara Biru Polsek Sekupang Bantu Evakuasi Korban Laka Lantas

Personel Polsek Sekupang membantu evakuasi ibu-ibu korban laka lantas.

BATAM|KEPRIAKTUAL.COM: Piket Patroli Batara Polsek Sekupang turut membantu evakuasi korban laka lantas yang terjadi di depan Sekolah SMPN 57 Sekupang, Batam, pada Kamis (11/8/2022).

Kapolresta Barelang melalui Kapolsek Sekupang Kompol Yudha Suryawardana mengatakan, saat melintas di depan sekolah SMPN 57 Patam Lestari Sekupang, Batam, anggota yang sedang piket menemukan adanya kejadian laka lantas.

"Piket Patroli Batara Polsek Sekupang menemukan kejadian laka lantas antara pengendara sepeda motor menabrak siswa SMPN 57," ungkap Yudha.

Pihaknya juga menyampaikan kepada warga masyarakat khususnya masyarakat Sekupang agar selalu berhati-hati dalam berkendara. Patuhi aturan dalam berlalu lintas dijalan serta selalu utamakan keselamatan.

"Dengan kita tertib berlalu lintas dan selalu mematuhi aturan dalam berkendara, semoga dapat meminimalisir terjadinya laka lantas, ujar Kapolsek.

Kronologis kejadiannya yakni, pada saat piket Patroli Batara Biru Polsek Sekupang melaksanakan kegiatan patroli sekaligus sambang disertai dengan kegiatan himbauan kepada masyarakat baik itu himbauan kamtibmas,  himbauan disiplin prokes maupun himbauan untuk vaksinadi Covid-19 kepada masyarakat Sekupang. 

Personek Patroli Batara Biru Polsek Sekupang, Aipda Erik yang saat itu melaksanakan piket patroli langsung mrmbantu mengevakuasi korban laka lantas ke pinggir jalan terlebih dahulu agar tidak mengganggu pengendara lainnya gar tidak menimbulkan kemacetan.

"Selanjutnya petugas mengecek kondisi korban yang saat itu kondisi dalam keadaan baik dan mengalami luka ringan," jelasnya.

Diceritakan oleh Aipda Erik bahwa laka lantas tersebut terjadi antara pengendara sepeda motor Honda Supra yang dikendarai oleh ibu-ibu menabrak salah seorang siswa sekolah SMPN 57 Sekupang.

Lanjutnya, saat siswa tersebut menyebrang jalan sehingga pengendara sepeda motor terjatuh dan akibat kejadian tersebut ibu-ibu pengendara motor mengalami luka-luka lecet dibagian kakinya, begitu juga siswa yang ditabrak juga mengalami luka ringan. 

Selanjutnya Aipda Erik memanggil pihak sekolah dan juga pihak keluarga pengendara motor untuk dimediasi. Dalam mediasi itu, permasalahan tersebut diselesaikan secara kekeluargaan dengan dibantu pihak sekolah.

Fay/Redaksi
Tags


Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE. #MariBijakBerkomentar.



Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.