Sekda Aceh Uji Coba Aplikasi Peduli Lindungi Smartphone Protokol Scane Barcode Terbaru

Sekda Provinsi Aceh Kunjungi Negeri Seribu Bukit Dengan Menggunakan Scane Barcode.

GALUS KEPRIAKTUAL.COM: Meski letih dari Provinsi Aceh menuju ke Kabupaten Gayo Lues melalui jalur Medan Brastagi, Kutacane Aceh Tenggara. Sekda Provinsi Aceh, Taqwallah didampimpingi asistennya menyempatkan diri mengunjungi di Negeri Seribu Bukit ini, dalam rangka kunjungan kerja, Jumat (5/11-2021).

Dalam kesempatan itu pula, Taqwallah mencoba mengeluarkan Smartphone dan menggunakan Aplikasi Peduli Lindungi untuk melaksanakan Protokol Kesehatan (Prokes) terbaru, saat akan memasuki Gedung Bale Pendopo Bupati Gayo Lues, baru-baru ini. 

"Penggunaan Smartphone sangat bagus diterapkan di seluruh SKPK yang ada dan juga bisa membantu masyarakat berdisipelin, dan terhindar dari Pandemi COVID-19," ujar Taqwallah.

Dikatakanya, tidak hanya Sekda saja yang harus melakukan Protokol pemeriksaan, namun para peserta yang hadir pada acara evaluasi vaksinasi dan penggunaan Dana Desa pun harus ikut melaksanakan Scane Barcode. 

"Mulai dari para Kepala Desa, guru, Camat dan juga Kepala SKPK Gayo Lues," kata Sekda Aceh ini. 

Sebagaimana, lanjutnya, yang telah direncanakan sebelumnya Protokol Scane Barcode akan terus diterapakan saat memasuki perkantoran bahkan diterapkan diseluruh tempat umum wilayah Gayo Lues. 

"Hal ini bukan untuk menyusahkan masyarakat namun dilaksanakan  untuk mendukung dan mengawasi agar masyarakat melakukan vaksinasi demi Gayo Lues Bebas Covid-19 di 2022 mendatang," tuturnya. ( MK )
Tags


Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE. #MariBijakBerkomentar.



Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.