SMKN Kundur Gelar Projek Inovasi, Upaya Dorong Siswa Untuk Maju dan Tumbuh Berkembang dalam Karya Tanpa Batas

Kepala sekolah SMK Negeri Kundur, Junaidah S.S, Pd.,M.Pd.

KUNUDUR|KEPRIAKTUAL.COM: SMK Negeri Kundur gelar Karya Projek Penguatan Profil Pancasila fengan Tema Gaya hidup berkelanjutan Rekayasa dan Teknologi serta "Menumbuh Kembangkan Kemandirian dan Kreativitas Peserta didik dalam menyelesaikan permasalahan lingkungan melaui inovasi dan penerapan teknologi".

Di gelarnaya acara tersebut tepat nya di halaman sekolah SMK Negeri Kundur Kelurahan Sawang Kota, Kecamatan Kundur Barat, Kabupaten Karimun, Selasa (28/11/2023).

Adapun kegiatan yang di gelar secara resmi di buka oleh anggota DPRD Provinsi Kepri Ery Suandi dengan di tandai pemukulan Gong dan Pemotongan Pita Pameran stan bazar oleh Camat Kundur Barat, Yusufian serta di lakukan penandatanganan MoU oleh SMK Negeri Kundur dan Perwakilan dari industri dunia kerja melalui kepala sekolah SMK Negeri Kundur, Junaidah S.S, Pd.,M.Pd dan Perwakilan dari PT Agro Mekar Sari, PT Bakti Nusantara, PT Telkom Indonesia Witel Kepri Datel Tanjung Balai Karimun, CV Tanjung Utama Karya dan Unit Usaha Mandiri Service.

Serta juga di hadiri oleh Camat Kundur Utara Murnizam, Kacabjari kundur Charles Huta Barat, Kapolsek Kundur Barat, AKP Hendiyal, Kapolsek Kundur, AKP Septimaris, Kades Sawang Selatan, Kadis Pendidikan Kabupaten Karimun, Kepala Sub Bagian TU Karimun, Zurprihardi dan seluruh Kepala sekolah SD, SMP dan SMA se-Jecamatan Kundur.

Pada kesempatan itu Kepala sekolah SMK Negeri Kundur, Junaidah S.S, Pd.,M.Pd, dalam sambutannya mengatakan, ucapan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh tamu undangan yang hadir Terkhusus kepada kepala dinas kabupaten Karimun dan kepala dianas Provinsi Kepri yang di wakili kasubag TU Karimun Zurprihardi yang pernah menjabat sebagai Kepala sekolah SMK Negeri Kundur ini.

"Saya sangat bersyukur sekali dengan persiapan yang luarbiasa di pandu oleh pk zurkarnain bersama seluruh tim untuk kegiatan yang di gelar hari ini sehingga saya merasa terharu dengan apa yang di hasilkan dan mudah mudahan ini semua dalam berkah allah swt." ugkapnya.

Di katakannya, kepada anak-anak siswa-siswi SMK Negeri Kundur dengan apa yang kita lakukan hari ini semoga menjadi amunisi, semangat yang baru khusya untuk anak-anak SMK Negeri Kundur agar mampu untuk tumbuh maju berkembang sesuai mutu dalam membangun Kreativitas dan berinovasi dalam Karya tanpa batas. terang Junaidah 

Adapun kegiatan ini di lakukan bertujuan untuk berupaya dalam menuju Badan layanan umum daerah (BLUD) agar SMK Negeri ini memiliki program pancakarsa dengan lima strategis yang insyaallah akan di laksanakan pada 2024 mendatang. jelasnya 

"Semoga melaui acara yang di lakukan ini sehingga kami dapat untuk mewujudkan misi SMK Negeri Kundur berbasis BLUD dengan memasarkan beberapa produk hasil karya yang punya nilai jualnya, insyaallah apa pun permintaan dari semua elemen masyarakat akan kita penuhi sesuai permintaan," pungkasnya.

Di tambahkannya, kegiatan ini juga di sertakan dengan program pameran, jual produk, dan berbagai perlombaan mulai dari lomba futsal tingkat SMP Se-Kecamatan Kundur, lomba tari kreasi SMP se-Kecamatan.

"Dan lomba Cipta lagu yang seyoknya program bantuan ini dari pemerintah pusat yang di program kan melalui Bos kinerja sebesar Rp.25 juta," tutup Junaidah.

Di tempat yang sama, Camat Kundur Barat, Yusufian mengemukakan, ucapan terimakasih kepada kepada sekolah SMAN kundur yang telah mengundangnya dan dalam hal ini Camat Kundur Barat memberikan apresiasi setinggi- tingginya kepada kepala sekolah SMK Negeri Kundur beserta seluruh tim.

"Dengan memberikan dorongan kepada anak-anak kita untuk Berinovasi sebagaimana SMKN Kundur ini di harapkan bisa di kenal lagi di dunia pendidikan untuk berbagai prestasi seperti yang di lakukan anak-anak kita SMKN Kundur sebelumnya sebagai Juara ll nasional dalam menciptakan lagu," ujar Camat Kundur Barat, Yusufian.

"Mudah-mudahan kedepan dengan berbagai inovasi dan dorongan yang di lakukan pihak sekolah terhadap anak-anak kita semoga mampu menciptakan segudang prestasi kedepannya," ungkap Yusufian mengahirinya.

A.Y
Tags


Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE. #MariBijakBerkomentar.



Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.