Jum'at Curhat, Atas Laporan Masyarakat, Polsek Kuta, Kuba dan Belat Akan Lakukan Patroli

Jumat Curhat Kapolsek Kuba. 

KUNDUR|KEPRIAKTUAL.COM: Dalam rangka Babinkamtibmas, Polsek Kuta, Kuba dan Belat gelar giat Jum'at Curhat di PT. ARGO Desa Perayun, Kecamatan Kundur Utara, Kabupaten Karimun, Jum'at (22/9/2023).

Adapun acara Jum'at Curhat bersama masyarakat Desa dalam program Quik Wins Kapolda Kepri untuk melakukan peningkatkan sinergitas terhadap semua elemen masyarakat, dalam tema "Ciptakan suasana aman dan damai di tengah- tengah masyarakat Kabupaten Karimun khususnya masyarakat di wilayah hukum Polesek Kuta, Kuba dan Belat".

Kapolsek Kuta, AKP Henriyal  mengatakan, kegiatan Jumat Curhat Polsek Kuta bersama masyarkat PT Argo Desa Prayun merupakan kegiatan dengar pendapat secara lansung dari masyarakat dan untuk memudahkan pelayanan laporan  masyarakat kepada pihak kepolisian melalui Polsek Kuta.

"Babinkamtibmas memberikan nomer Kontak HP kepada RT/RW serta masyarakat guna mempermudah dalam memeberikan pengaduan serta informasi kepada pihak kepolisian," kata Kapolsek AKP Henriyal.

Dalam acara tersebut di hadiri, Kanit Binmas Polsek Kuba IPTU Iskandar  Berman, Kanit Intel Polsek Kuba AIPTU Harun Suwendi, Bhabinkamtibmas Desa Prayun Desa Teluk Radang BRIPKA Rio Iswahyudi, Karyawan/Karyawati PT. Argo Desa Prayun, Perwakilan RT/RW Desa Prayun. 

AKP Henriyal mengucapkan terima kasih atas kehadiran Bapak dan Ibu-Ibu sekalian yang telah hadir dalam kegiatan Jum'at Curhat Polsek Kuta

"Terkait apa yang menjadi pertanyaan masyarakat, bagaimana cara Kepolisian mengantisipasi banyak anak- anak yang ngelem pada malam hari. Remaja yang menggunakan motor dengan memakai kenalpot brong/resing kami akan melaksanakan kegiatan Patroli ke PT. Argo Desa Prayun bersama anggota untuk menindak lanjuti kenalpot racing. Pihak Polsek Kuta akan melaksankan razia patroli ke bengkel motor yang menjual kenalpot racing. Dan apabila ada pengendara yang menggunakan kenalpot racing akan kami tindak lanjuti," ungkapnya. 

Tujuan dari kegiatan yang dilakukan, lanjutnya, guna untuk mempererat silahturahmi dan sinergitas Polri dengan Instansi bersama, Tokoh Masyarakat RT & RW Desa Prayun.

Hal ini dilakukan guna  menciptakan situasi wilayah aman dan damai, tetap kondusif serta pihak Babinkamtibmas dapat menyerap langsung laporan pengaduan dan saran aspirasi terkait permasalahan dan laporan yang dihadapi di lingkungan masyarakat.

"Dengan adanya program Jum'at Curhat, RT dan RW serta masyarakat Desa Prayun berharap agar kiranya program Jumat Cuhat dapat terus dilanjutkan. Sehingga permasalahan di lingkungan masyarakat dapat diserap langsung oleh pihak Polsek Kuba guna menciptakan situasi aman dan kondusif, sehingga terciptanya situasi Kamtibmas yang Kondusif dan Meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri yang selalu hadir ditengah Masyarakat," ungkap salah satu tokoh masyarakat 

Selama kegiatan berlangsung,  situasi terdapat dalam keadaan aman kondusif.

A.Y
Tags


Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE. #MariBijakBerkomentar.



Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.