Bupati Karimun Hadiri Acara Sambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H dan Memperingati Hari Isra Mi'raj 2023 Masehi

Memperingati menyambut Bulan Suci Ramadhan 1444 H dan Memperingati Hari Isra Mi'raj 2023 Masehi.

KUNDUR|KEPRIAKUIAL.COM: Bupati Karimun H.Aunur Rafiq S.Sos Msi. Hadiri Kegiatan Sambut Bulan Suci Ramadhan 1444.H dan memperingati isra mi'raj Nabi besar Muhammad SAW di Masjid Hijir Ismail Islamic Center, Kecamatan Kundur, Kabupaten Karimun, Sabtu (11/03/2023).

Acara tersebut disejalankan dengan penyerahan santunan kepada 200 orang anak yatim piatu se-Pulau Kundur serta menghadirkan penceramah Buya Ustadz H. Abdul Wahab Sinambela.

Adapun acara ini diselenggarakan oleh PC PKMT 5 Kecamatan di Pulau Kundur dan PKMT Kabupaten Karimun yang berkerja sama dengan bagian Kesra Kabupaten Karimun.

Dalam sambutan Aunur Rafiq, ia mengajak semua hadirin untuk menjadikan peringatan Isra Mi'raj dan menyambut bulan suci Ramadhan sebagai momentum Ukuwah Islamiah. Agar kita semua terus memperbaiki kualitas Iman dan Taqwa.

"Isra Mi'raj Nabi Muhammad SAW adalah sebuah peristiwa penting yang spektakuler yang tidak bisa diterima akal manusia yang terbatas. Tetapi hanya bisa diterima dengan Iman dan Taqwa Sholat wajib dikerjakan mengingat perintah sholat sangat khusus yang disampaikan langsung oleh Nabi Muhammad SAW," ujar Rafiq.

Kemudian, lanjutnya, mari kita tingkatkan iman dan taqwa serta menjadi pribadi yang lebih baik dan saling memaafkan.

"Karena sebentar lagi kita akan menyambut bulan Suci Ramadhan," pungkasnya

Turut hadir di acara  Camat Kundur Kapolsek Kundur, Danramil 03/Kdr diwakili Babinsa, Kepala KUA,Lurah Se-pulau Kundur, Kades Kundur serta Tokoh Agama dan Masyarakat Kundur 


A.Yahya
Tags


Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE. #MariBijakBerkomentar.



Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.