Gubernur Ansar Ahmad Sampaikan Pembangunan Gedung LAM Kepri Tahun 2022

Foto: Istiumewa.

TANJUNGPINANG KEPRIAKTUAL.COM: Terkait dengan permintaan dan kondisi Gedung LAM Kepri saat ini, Pemerintah Provinsi Kepri mengatakan akan membangun Gedung LAM Kepri pada tahun 2022 mendatang.

Hal ini disampaikan Gubernur Provinsi Kepri H Ansar Ahmad saat mengunjungi kantor LAM Kepri di tepi laut Tanjungpinang, Jum'at (16/4).

"Insyaallah akan kita bangun kantor dan gedung LAM Kepri pada tahun 2022 mendatang," janji Ansar, dikutip dari situs Diskominfo Kepri.

Dikatakan Ansar,sebagi bentuk perhatian dan dukungan Pemerintah Provinsi Kepri kepada LAM Kepri.

"Kita sudah siapkan DED pembangunannya di APBD perubahan tahun 2021 ini, insyaallah tahun depan sudah mulai kita bangun," ujar Ansar.

Ansar juga mengatakan bahwa nantinya Gedung LAM Kepri ini akan di bangun di 
Anjung Cahaya tepi laut Tanjungpinang. 

"Yangmana, gedung tersebut kita upayakan dibangun megah dengan berornamen kebesaran Melayu dan berlatar laut luas," jelas Ansar.

Sebelumnya, Ketua LAM Kepri Abdul Razak meminta Pemprov Kepri membangun Gedung LAM yang lokasi nya di anjung cahaya dekat Kantor Walikota Tanjungpinang yang lama. 

Pasalnya, dikatakan Abdul Razak kondisi gedung LAM Kepri saat ini masih dalam kondisi pinjam.

"Gedung LAM Kepri di Dompak saat ini digunakan untuk Kantor Dinas Kebudayaan. Untuk itu Pak Gubernur, kite minta agar dibangun gedung baru untuk LAM yang letaknya di Anjung Cahaya," pinta Abdul Razak. 
 
Menurut Abdul Razak, pihak walikota Tanjungpinang saat ini sudah mendukung penuh tentang lokasi di Anjung Cahaya untuk tempat dibangunnya Gedung LAM Kepri.

Redaksi


Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE. #MariBijakBerkomentar.



Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.