Sambut Hari Natal, Mexianus Bekabel Pimpin Apel Gelar Pasukan dan Peralatan

Mexianus Bekabel Memberikan Pengarahan. 

NATUNA KEPRIAKTUAL.COM: Kantor Pencarian Dan Pertolongan Natuna Melaksanakan Apel Gelar Pasukan dan Peralatan dalam rangka Siaga Pencarian dan Pertolongan (SAR) Khusus Natal Tahun 2020 dan Tahun Baru 2021, kamis (17/12/2020) di Halaman Kantor Penacarian Dan Pertolongan Natuna.

Pelaksanaan siaga tersebut di laksanakan selama 18 hari sejak tanggal 18 Desember 2020 hingga 04 Januari 2021 di seluruh wilayah kerja Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna yang meliputi Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna, Pos Pencarian Dan Pertolongan Anambas serta Unit Siaga Pencarian Dan Pertolongan Pulau Laut.

Apel di pimpin gangsung oleh Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna, Mexianus Bekabel serta di hadiri oleh seluruh pegawai Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna dan Potensi Pencarian dan Pertolongan Binaan Kantor Pencarian dan Pertolongan Natuna (Natunae Rescue).

Kepala Kantor Pencarian Dan Pertolongan Natuna, Mexianus Bekabel dalam kata sambutan berpesan kepada seluruh peserta apel agar dalam pelaksanaan siaga SAR natal 2020 dan Tahun Baru 2021 selalu mengedepankan profesionalisme, sinergitas dan militansi dalam bertugas serta selalu melaksanakan protocol kesehatan Covid-19.

"Selain itu apel gelar Pasukan dan Peralatan tersebut di selenggarakan sebagai antisipasi kesiapan personil dan peralatan yang di siagakan selama Siaga SAR tersebut guna mendukung rencana Operasi Pencarian Dan Pertolongan apabila hal-hal yang tidak di inginkan terjadi kepada seluruh masyarakat Natuna dalam beraktifitas selama Natal dan Tahun baru," ungkapnya.

Ia juga Menghimbau kepada seluruh operator pelayaran jasa angkutan orang dan barang untuk selalu memperhatikan keselamatan seluruh pengguna jasa pelayaran.

"Selain Itu saya juga menghimbau kepada seluruh masyarakat agar selalu waspada terhadap bencana Banjir, angin Kencang serta tanah Longsor yang mungkin terjadi mengingat kondisi cuaca ekstrem saat Ini," paprnya. 


(IK)

Tags


Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE. #MariBijakBerkomentar.



Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.