6544 Pelajar Masih Belum Tertampung di Kepri, Isdianto Instruksikan Disdik Kepri Selesaikan Persoalan PPDB

Plt Gubernur Kepri, Isdianto (Foto: Istimewa). 
TANJUNGPINANG KEPRIAKTUAL.COM: Meskipun tahun ajaran baru 2020/2021 baru saja dimulai hari ini, Senin (13/7).

Namun, berdasarkan data di Dinas Pendidikan Provinsi Kepri masih ada sebanyak 6.544 pelajar di tingkat SMA/SMK dan MA se-Provinsi Kepri yang masih belum tertampung di sekolah negeri.

"Yangmana, paling banyak pelajar yang belum tertampung berada di kota Batam sebanyak 1.545," jelas Isdianto.

Untuk itu, Isdianto mengharapkan Dinas Pendidikan Provinsi Kepri dapat seger mencarikan solusi yang tepat terkait persoalan tersebut.

"Kita harapkan Dinas Pendidikan dapat benar-benar melaksanakan PPDB dengan sesuai aturan, karena masih banyak keluhan dari orang tua yang tidak tertampung meskipun berada di zona yang ditentukan ," tegas Isdianto

Isdianto meminta agar solusi PPDB ini dapat segera dicari , karena saat ini tahun ajaran baru sudah pun dimulai.

"Jangan sampai mereka ketinggalan pelajaran apalagi tidak sekolah," tegas Isdianto kembali.

(***)
Tags ,


Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE. #MariBijakBerkomentar.



[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.