Antan M Makruf Sukses Membangun Penghubung Jalan Antar Desa

Lokasi Jalan Penghubung Antar Desa
KARIMUN KEPRIAKTUAL.COM: Tiga periode dipercaya masyarakat memimpin Desa Lubuk. Kepala Desa, Antan M Makruf selama kepemimpinanya sukses membangun Desa Lubuk, Kecamatan Kundur, Kabupaten Karimun.

Salah satunya, kegiatan penimbunan jalan ke Desa Lubuk selesai dikerjakan menggunakan anggaran sebesar Rp 174.228.000.

Menurut ketua RT/02/RW 03, Husin, selama kepemimpinan beliau (Antan M Makruf, red) terbilang sukses dalam memimpin dan mengatur Desanya, dan tak pernah mengenal lelah. "Walaupun belakangan ini beliau sering sakit," ujar Husin kepada media ini, Selasa (29/1-2019).

Dalam menjalankan tugasnya, lanjut Husin, pembangunan saran dan prasarana atau infranstruktur penimbunan jalan serta pertanian, ini berkat kegigihanya dalam membangun daerah selama masa jabatanya.

"Kegigihan Kepala Desa Lubuk ini sangat luar biasa untuk kepentingan masyarakatnya," ujar Husin.

Disamping itu Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Julkifli menuturkan,  pembangunan jalan sebagai penghubung antar dusun satu dan dusun dua sudah sesuai dengan keinginan masyarakat.

"Beberapa hari yang lalu tim BPKP Provinsi langsung ke lokasi penimbunan jalan," tutur Julkifli.

Selain itu, kata Zulkifli, beberapa pembangunan yang lainnya juga turut di pantau. Namun hasil yang mereka dapatkan sangat positif, dan sudah di katakan oleh tim BPKP alhamdulillah pembangunan di Desa Lubuk sudah sesuai ketentuan dan tepat sasaranya.

Hal senada juga di katakan beberapa warga masyarakat bahwa Kepala Desa (Kades) Lubuk, Atan Makruf telah sukses dalam melaksanakan tugasnya dengan dibangunnya jalan antar Desa.

"Masyarakat menjadi lega, bisa menikmatinya," tutur salah seorang tokoh masyarakat Desa lubuk.


Ahmad Yahya
Tags


Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE. #MariBijakBerkomentar.



Posting Komentar

[blogger]

Author Name

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *

Diberdayakan oleh Blogger.